Welcome to my blog!
Kalau kalian sering main-main ke blog aku pasti kalian sudah tau kan kalau isi tulisanku didominasi dengan produk beauty. Spesial pada tulisan kali ini aku akan membahas tentang produk fashion serta cerita seru saat menghadiri High Tea "Urban Tropical Soiree" with Ipanema. Baca keseruannya di bawah ini ya!
High Tea "Urban Tropical Soiree" with Ipanema diselenggarakan pada 11 Februari 2017, di Tanamera Cuisine, Jakarta. Saat tiba di sana, ternyata lantai 2 dari Tanamera Cuisine sudah di hias dengan dekorasi meja yang cantik bertema summer. Selain itu ada juga spot pasir yang telah dibuat untuk berfoto. Gemas!
Oh ya, setiap meja sudah diberi tag nama, jadi tempat duduknya sudah ditentukan. Serunya lagi, di setiap bangku ada bingkisan kotak besar yang berisi sandal Ipanema. Sebelum menjelaskan lebih lanjut tentang Ipanema, acara ini dibuka oleh MC lalu ada sedikit sambutan dari Mba Mira, selaku Head of Sociolla Beauty Journal. Kemudian dilanjutkan oleh sapaan hangat Mba Irma dari pihak Ipanema.
Mba Mira dari Sociolla
Mba Irma dari Ipanema
Ipanema merupakan brand sandal yang berasal dari Brazil, desainnya pun disesuaikan dengan kultur di sana. Hmm,,, nama Ipanema sendiri ternyata merupakan nama dari salah satu tempat paling eksotis di Brazil, lho. Setelah melihat bahwa Brazil dan Indonesia memiliki kesamaan (sama-sama negara tropis), maka Ipanema pun dihadirkan di Indonesia, khususnya untuk urusan alas kaki.
Actually, aku bukan penggemar sandal atau heels. Sneakers is number one. Aku lebih nyaman untuk mobile dengan sneakers. Tapi, untuk ke pantai kan ga mungkin pakai sneakers ya... hehe. So, this is my 1st sandal from Ipanema. Saat event ini berlangsung, aku dan teman-teman blogger menggunakan sandal ini untuk mencoba dan berfoto-foto.
Desainnya cute dan manis, jadi tidak terlihat seperti sandal jepit pada umumnya. Bahan sandal Ipanema juga dibuat dari karet yang berkualitas dan ramah lingkungan. Berat ga sih? No. Sandal ini sangat ringan, tipis, dan travel friendly banget. Meskipun tipis, tapi sandal ini cukup empuk dan ga bikin lecet. Oh iya, alasan lain aku tidak suka sandal jepit adalah karena jari kaki sering lecet jika mengapit sandal. Namun, saat memakai sandal dari Ipanema ruas antar jariku tidak lecet. Psstt.. aku juga sudah memakainya saat pergi ke dokter gigi yang berjarak 10 menit dari rumah dengan berjalan kaki. And, no worried again to using sandals.
Jika mengintip instagram atau website Ipanema, kamu akan menemukan bragam sandal dengan desain dan warna yang colorful. Bentuk sandal dari Ipanema juga sangat stylish dan sesuai dengan bentuk kaki perempuan. Jadi, ga ada lagi deh "sandal perahu" alias sandal dengan bentuk yang besar. Dengan desain yang stylish dan warna yang colorful, Ipanema memang diperuntukkan bagi kamu para penyuka gaya kasual, santai, tapi tetap ingin terlihat stylish saat liburan. Pas banget, Ipanema bisa jadi teman seru untuk liburan.
Acara High Tea "Urban Tropical Soiree" with Ipanema berlangsung dengan casual dan kumpul-kumpul cantik sambil diskusi seru tentang pengalaman menggunakan Ipanema. Seru deh, jadi bisa lebih dekat dengan teman-teman blogger lain, tim Sociolla, dan juga Ipanema. Thankyou for having me!
Follow Instagram:
Regards,
CYNDA
motif sendalnya lucu! :D
BalasHapuswww.zahratsabitah.blogspot.co.id
wahh sandal ipanema noh bagus juga ya. Desainnya cute dan manis. Bahan sandal Ipanema juga dibuat dari karet yang berkualitas dan ramah lingkungan. Selain itu sandal ringan , bisa di bawa kmn aja yah asikkk. Dan juga gak bikin lengket. Mau juga ah sandal Ipanemanya 😊
BalasHapus