Masih ingat dengan postingan review PIXY Lip Cream-ku yang beberapa waktu lalu? Dulu aku sempat mengulas 4 warna PIXY Lip Cream saat pertama kali diluncurkan. Cuma ya gitu, fotonya ga proper (sekarang baru nyadar kalo mukanya gembel banget di postingan itu) Hahaha. How Lucky I am? Ibu Dian masih inget sama aku sejak ke Jepang bareng PIXY pada Oktober 2016. Aku pun dikirimin 2 shade terbaru PIXY Lip Cream. Thank you Ibu Dian dan PIXY! Selesai berbasa-basi dan opening yang tidak penting ini, yuk, simak ulasannya berikut ini ya!
Baca ulasan 4 shade pertama PIXY Lip Cream, di sini.
PIXY memang mengadopsi konsep Jepang yang kawaii. Jika biasanya PIXY identik dengan warna-warna cerah, ceria, dan anak muda banget. Bersamaan dengan hadirnya 2 shade terbaru PIXY Lip Cream sepertinya PIXY mencoba untuk membawa konsep baru yang lebih bold. Seperti dalam hampers di atas, ada selembar kartu bertuliskan "Which Squad Are You?".
Awalnya aku tidak terlalu berkespektasi lebih dengan 2 shade terbaru PIXY Lip Cream ini. Karena pada 4 shade pertama PIXY Lip Cream formula dan teksturnya agak powdery, kering (bikin garis-garis bibir terlihat jelas), dan agak lengket sebelum menjadi kering. Tapi menilik dari review-review para beauty blogger sepertinya PIXY mengevaluasi diri dan membuat perubahan menjadi lebih baik.
Psssst... tulisan blog aku tentang PIXY Lip Cream dimuat di majalah internal Mandom Office, lho! Terharuuuuuuu...
Sebelum aku membahas tekstur dan formulanya secara mendalam, ini dia swatch dari 2 shade terbaru PIXY Lip Cream:
1. PIXY Lip Cream Bold Maroon
2. PIXY Lip Cream Edgy Plum
SWATCH
Packaging:
For the packaging, masih sama dengan Lip Cream sebelumnya. Warnanya bisa dilihat pada bagian bawah kemasan yang transparan. Jadi ga perlu buka kemasan dan ngeluarin aplikator untuk lihat shade-nya.
Formula dan Teksturnya:
Ini nih yang di luar ekspektasi aku. Aku suka sekali dengan formula PIXY Lip Cream yang baru. Hasil akhirnya tidak powdery, justru satin finish dan terlihat lebih halus di bibir. Meski satin finish tapi tetap matte dan tahan lama. (Tetap pudar setelah makan). Teksturnya juga lebih lembut dan lebih pigmented, dia ga kabur-kaburan saat di-swatch seperti beberapa shade awal PIXY Lip Cream.
FYI, pada foto diatas bibirku lagi dalam kondisi super kering. Bagian bawahnya juga mengelupas. Tapi PIXY Lip Cream ini tidak membuat bibirku menjadi semakin kering, lho. Overall, PIXY Lip Cream ini kualitasnya semakin membaik dan aku suka banget. Banget!
Hmm,, diantara Bold Maroon atau Edgy Plum, aku sih Bold Maroon Squad! Kalau kamu?
Regards,
CYNDA
Hi Cynda salam kenal :D
BalasHapusAku kemarin juga udah cobain si Pixy lipcream ini, aku coba yg bold maroon. Sukak banget sama warnanya, trus nyaman juga dibibir. Lebih enak daripada Wardah soalnya dia gak bikin kering. Semoga si Pixy ngeluarin warna-warna lain yg lebih variatif kedepannya :D
My-makeupdiary.blogspot.co.id
Yang Edgy plum lucu warnanya, kayaknya bisa buat dailyuse yah ^^
BalasHapusxoxo, Kartikaryani
[www.kartikaryani.blogspot.com]
aku sukak yg bold maroon wrnanyah tuh lain drpd yg lain. Memberikan kesan sekai nan elegan gtu. Selain itu lip cream pixy enak bangt wanginya . Waterproof dan juga tidak lengket. Pada saat dipakai ky yg sprt tdk memakai lipcream 😊
BalasHapus