Maafkan atas tulisan blog yang tertunda. Sebenarnya aku punya banyak plan dan berbagai tema tulisan untuk blog yang akan aku buat. Namun, karena kesibukanku jadilah semua hanya wacana. Hehe. Semoga setelah ini aku tidak hanya berencana ya, tapi juga terealisasi.
Bicara tentang kesibukan dan aktivitas padat, pernahkah kamu merasa malas untuk merawat diri, terutama bagian wajah? Boleh saja jika kamu memakai makeup setiap hari karena urusan pekerjaan atau sekadar untuk tampil cantik. Namun, jangan sampai kamu malas merawat wajah ya. Luangkanlah waktu sejenak untuk membersihkan wajah secara menyeluruh.
Jika menurutmu tahap double cleansing terlalu merepotkan, aku punya alternatif membersihkan wajah dari makeup secara optimal dalam 1 langkah saja, lho. Penasaran? Ya, dalam seminggu terakhir aku mencoba untuk menggunakan B&SOAP Black Block Set: Charcoal Soap yang aku beli dari Althea.
B&SOAP Black Block Set: Charcoal Soap merupakan sabun khusus untuk membersihkan komedo dan kotoran hingga ke pori-pori terkecil. Sabun ini dikategorikan sebagai produk handmade-all in soap yang mampu mengangkat sel kulit mati, komedo, dan minyak di wajah. Bahkan di Korea, produk ini mendapat penghargaan sebagai brand terpercaya. Tingkat penjualannya pun sangat tinggi karena sangat sangat laris dan banyak mendapat review positif oleh para beauty blogger.
Penasaran dengan foto diatas? Pada foto tersebut ada 2 items, yaitu charcoal soap dan pore brush. Sebenarnya ada satu lagi rangkaian alat dari B&SOAP Black Block Set: Charcoal Soap, yaitu Bubble Maker. Menurutku, pore brush ini saja sudah cukup untuk membersihkan wajah dan menciptakan busa yang cukup banyak.
Charcoal Soap dikemas dengan demikian adanya. Tidak dikemas dengan kardus hanya dibungkus kertas dengan print merek B&SOAP pada bagian luar dan di dalamnya dibungkus lahi dengan plastik wrap tipis. Pore brush pun juga demikian, tidak dibungkus dengan plastik. (Keduanya dijadikan satu dalam bubble wrap lagi).
Pore brush dari B&SOAP terbuat dari plastik dan sangat nyaman digenggam. Bentuknya memang dirancang untuk dapat digenggam saat membersihkan wajah. Bulu brush sangat padat, tipis, dan lembut. Oh ya, pore brush juga dilengkapi dengan tali penggantung. Jadi kamu bisa langsung menggantung untuk mengeringkan brush setelah digunakan.
*maaf ya foto yang satu ini aneh :p
Ulasan Produk
+ Charcoal soap ini memiliki bau yang tidak menyengat. Biasa saja saat digunakan.
+ Teksturnya padat, membuat pemakaian tidak menjadi boros'
+ Busa lembut
+ Pore brush mampu menciptakan busa yang cukup banyak untuk membersihkan wajah hingga ke bagian leher.
+ Pore brush sangat halus bahkan aku sampai merasa tidak yakin apakah wajahku sudah tersikat dengan benar? Apakah bersih dengan sempurna? Karena tidak merasa sakit dan tajam saat brush tersebut langsung menyentuh kulit.
- Warna hitamnya meninggalkan sedikit warna hitam pada brush bagian dasar, jadi sulit dibersihkan.
- Busanya lembut namun cukup pedih saat terkena mata
- Butuh waktu lama agar brush kering sempurna seperti saat pertama kali
- Sabun batang tapi tidak disediakan tempat untuk menyimpan sabun kembali
Price: Rp117.000,- harga diskon di Althea atau Rp204.000,- untuk harga normal
Pada paragraf diatas aku sudah menceritakan kelebihan dan kekurangan produk secara kasat mata. Pasti kamu penasaran kan, apa sih yang aku rasakan setelah menggunakan produk ini?
Selama seminggu terakhir aku mencoba membersihkan wajah dengan charcoal Soap ini. Aku mencoba 2 cara, yaitu setelah membersihkan makeup dengan oil cleanser/milk cleanseng dan membersihkan makeup secara langsung dengan menggunakan charcoal Soap.
Hasilnya?
Keduanya mampu membersihkan wajah dari sisa-sisa makeup secara menyeluruh. Double cleansing tentu saja lebih mendetail karena aku membersihkan secara teliti hingga ke bagian tersulit, yaitu mata. Apalagi beberapa produk menyediakan cleanser khusus untuk mata dan bibir. Setelah melalui tahap ini, pembersihan wajah pun dilakukan dengan charcoal soap agar lebih maksimal.
Untuk pembersihan langsung dengan charcoal soap, penggunaan pore brush akan sangat membantu. Ada kepuasan tersendiri saat melihat busa sabun berubah menjadi warna cokelat, pink, dan hitam karena mampu mengangkat foundation, lipstik, dan riasan mata. Tentu saja kamu perlu berhati-hati pada bagian mata karena mata adalah bagian sensitif dengan lapisan kulit yang cukup tipis dan sangat rentan. So, bagian mata adalah bagian tersulit saat harus disikat dengan pore brush.
Setelah membersihkan wajah, kulit tampak lebih halus, cerah, dan segar. Kandungan charcoal-nya juga membantu mengontrol minyak di wajah namun tidak membuat kulit menjadi kering. Komedo di wajah juga mulai berkurang. Sayangnya, aku terlalu bersemangat menyikat bagian hidung, jadi di beberapa titik aku merasa perih dan lecet karena menyikat terlalu keras. Overall, aku suka banget! Menggunakan pore brush sangat meyakinkanku bahwa wajahku sudah bebas dari makeup, debu, dan kotoran.
Sekian ulasan dari aku, semoga memuaskan rasa ingin tahumu ya!
Regards,
Cynda
Waaah nyesel nggak beli ini. ternyata lumayan oke ya cyn produknya. masukin list belanja ah nanti :P
BalasHapusMakasih reviewnya, cynda!
Btw fotonya selalu bagus-bagus. Cool!
mungkin hampir kebanyakan sabun wajah kalau kena mata pedih ya..
BalasHapuswahhh apa ituuu
BalasHapus