Review: Avoskin Miraculous Refining Serum



Setelah beberapa bulan vakum menulis dan tulisan ini hanya teronggok di draft, akhirnya aku menyempatkan diri lagi untuk mengulas produk yang menjadi favorit banyak orang. Aku pun udah mencoba produk ini sekitar 1.5-2 bulan lamanya. Sejak bulan April lalu, produk ini happening banget dan banyak yang memberikan ulasan bagus. Setelah hits dengan produk essence-nya, produk Avoskin Miraculous Refining Serum kembali mencuri perhatian.

Sebenarnya apa sih keunggulan dari produk ini?




Avoskin Miraculous Refining Serum

Memiliki kandungan utama 10% AHA + 3% BHA + 2% Niacinamida + Ceramide
Kombinasi AHA + BHA + Niacinamide: efektif bekerja sebagai eksfoliator untuk membuat kulit lebih bersih dan bercahaya.

Klaim produk:
- Mengeksfoliasi kulit
- Mencerahkan
- Memudarkan noda hitam/bekas jerawar
- Meratakan warna kulit
- Mengecilkan pori
- Melembapkan kulit






Cara aplikasi yang disarankan:
Aplikasikan secara merata. Hindari area sekitar mata,
Pemilik kulit sensitif harus melakukan skin testing pada bagian kulit tertentu, sebelum menggunakan produk untuk menghindari hal-hal yang beresiko karena mengandung AHA dan BHA yang dapat meningkatkan sensitivitas kulit.

Hal yang harus diperhatikan:
Kandungan AHA dan BHA dapet membuat kulit menjadi lebih sensitif, jangan lupa untuk menggunakan sunscreen. Kurangi kontak langsung dengan sinar matahari saat menggunakan produk ini.

Fragrance-free

Not tested on animal
Local Product



Ulasanku tentang Avoskin Miraculous Refining Serum 




Kemasan:
Dari kemasan kardusnya berwarna coklat tua memberikan kesan elegan. Saat dibuka, terdapat botol kaca tebal berwarna senada yang tentunya mencegah produk terkena paparan sinar matahari. Tutup botolnya juga berfungsi sebagai pipet, selain multifungsi, produk juga lebih higienis.


Tekstur:
terlihat kental dan berwarna putih tapi saat disentuh teksturnya menjadi cair dan terlihat bening. Saat diaplikasikan juga mudah meresap di kulit. Kulit terasa licin dan di beberapa bagian wajah sempat terasa cekit-cekit (khususnya bagian pipi dekat hidung). Mungkin ini tanda bahwa produknya bereaksi. Aku menggunakan 3-4 tetes saja untuk ke seluruh wajah + leher.

Produk ini punya klaim melembapkan, tapi saat aku gunakan produk ini memang memberikan kesan licin pada kulit, tapi kulitku jadi cenderung kering. Makanya aku harus mengimbanginya dengan menggunakan produk yang hydrating.

Beberapa sumber yang pernah saya baca, kandungan AHA dan BHA juga tidak boleh digunakan bersamaan dengan produk yang mengandung vitamin C. Orang-orang juga memakai produk ini 3x seminggu, karena produk ini bersifat sebagai eksfoliator.

Awalnya aku ga terlalu paham. Aku memakainya setiap hari (hanya pagi) tapi so far di kulit aku aman dan baik-baik saja. Tidak ada reaksi yang merugikan, kecuali kulit jadi lebih kering (karena terlalu sering terpapar bahan kimia eksfoliator).

Manfaat baiknya?
Aku merasa bahwa tekstur kulit mulai membaik dan terlihat lebih cerah. Beberapa spot yang sempat berjerawat juga tidak meninggalkan bekas, jerawat cepat mereda, beberapa spot bekas jerawat juga memudar meski tidak instan.

Worth to buy?
YES

Posting Komentar

Instagram

Cyndaadissa. Theme by BD.