Yay! Akhirnya tulisan ini tayang juga.
Beberapa minggu terakhir aku lagi ketagihan untuk pakai masker setiap hari. Masker apa pun, bisa sheet mask, clay mask, gel mask, apa pun. Secapek apa pun setelah pulang kerja, aku pasti menyisihkan waktu untuk maskeran, demi kulit yang sehat dan glowing HQQ. Haha.
Kebetulan aku punya dua clay mask dari Innisfree, yaitu Jeju Volcanic Pore Clay Mask dan Always21, yaitu Jeju Volcanic Deep Pore Cleansing Clay Mask. Keduanya merupakan produk Korea Selatan. Yap, korea memang terkenal banget dengan Clay Mask yang bahan-bahannya berasal dari Pulau Jeju. Keduanya merupakan produk clay mask, jadi aku memutuskan untuk membuat "Battle Product". Yuk, simak di bawah ini ya.
Kiri: Always21 Jeju Volcanic Deep Pore Cleansing Clay Mask
Kanan: Jeju Volcanic Pore Clay Mask
Info Produk
Always21 Jeju Volcanic Deep Pore Cleansing Clay Mask
- Mengandung mineral "Volcanic Ash & Kaolin" dan air karbonasi (tidak mengandung alkohol)
- Membantu mengangkat kotoran di kulit secara mendalam dan mengecilkan pori-pori
Cara pakai:
- Aplikasikan pada wajah yang telah bersih. Hindari area mata dan bibir.
- Diamkan selama 15-20 menit atau setelah masker kering sempurna. Bilas dengan air hangat
Innisfree Jeju Volcanic Pore Clay Mask
- Merawat pori-pori secara intensif dan membantu mengontrol kandungan minyak pada kulit
Cara pakai:
- Wajah dalam kondisi bersih
- Aplikasikan produk secara merata ke seluruh wajah. Hindari area mata dan bibir
- Diamkan selama 10 - 15 menit. Bilas dengan air hangat.
- Gunakan 1-2 kali seminggu
Kemasan
Always21 Jeju Volcanic Deep Pore Cleansing Clay Mask
- Kemasan kardus berbahan doff
- Kemasan terlihat lebih menarik karena desain dan warna yang digunakan juga terlihat cantik
- Size lebih banyak dari Innisfree, yaitu 110ml
- Jar kemasan lebih besar dan lebar
- Tidak disediakan brush atau spatula
- Tidak disediakan brush atau spatula
Innisfree Jeju Volcanic Pore Clay Mask
- Kemasan kardus berbahan kertas kardus kasar dan berwarna coklat
- Kemasan kurang menarik, namun konsep innisfree yang terkait dengan alam, sepertinya kemasan ini memang disesuaikan dengan konsep tersebut.
- Size 100ml
- Jar kemasan lebih kecil
- Tidak disediakan brush atau spatula
- Tidak disediakan brush atau spatula
Tekstur
Always21 Jeju Volcanic Deep Pore Cleansing Clay Mask
Meski clay, produk Always21 terasa lembut dan lebih cair atau mirip seperti lotion yang kental. Aku tidak perlu mencampurkannya dengan air. Pengaplikasiannya pun lebih mudah (mudah di-blend) dan tidak perlu waktu lama untuk membuatnya merata. Ada sensasi dingin saat produk diaplikasikan. Setelah mengering, wajah jadi terasa "ketarik" dan lebih kaku.
Innisfree Jeju Volcanic Pore Clay Mask
Tekstur Innisfree terasa lebih kering dan padat. Sehingga produk lebih susah diambil dan sulit untuk dioleskan secara merata jika dalam kondisi tersebut. Aku pun menyiasatinya dengan membasahi kuas masker terlebih dahulu atau membasahi wajah. Kadang, jika terburu-buru saya mencampurkan sedikit air pada jar, agar produk mudah diambil dari jar dan mudah diaplikasikan. Ada sensasi dingin saat diaplikasikan, namun tidak sedingin Always21. Efek kering dan "ketarik" lebih terasa daripada Always21.
Saat keduanya diaplikasikan di wajah, akan terlihat bahwa Always21 terlihat lebih merata dibandingkan Innisfree. Karena tekstur Innisfree terasa lebih "seret" atau kering. Sepertinya Innisfree harus dicampurkan lebih banyak air agar lebih mudah diaplikasikan.
Overall:
Aku lebih suka tekstur Always21 karena teksturnya lebih lembut dan mudah diaplikasikan, ga perlu repot-repot mencampurkannya dengan air. Tapi jika tidak menilai dari teksturnya yang kering, aku juga suka Innisfree. Sejauh ini sih aku cocok dengan keduanya, walaupun tidak ada perbedaan yang sangat signifikan dari efek kedua produk. Namun setelah menggunakan kedua masker ini kulit terasa lebih bersih, halus, dan lembap. Katanya sih, produk clay mask memang memberikan "deep cleansing" effect. Keduanya aku pakai bergantian dan sejauh ini, aku merasa minyak di wajah jauh lebih terkontrol.
Worth to buy ga?
Iya, boleh lah
Mendingan beli yang mana?
Kalo aku sih lebih suka Always21, tapi review Innisfree lebih banyak sih. Haha.
Always21 memang brand baru, jadi belum banyak review. Tapi aku lebih suka ini.
Aku lebih suka tekstur Always21 karena teksturnya lebih lembut dan mudah diaplikasikan, ga perlu repot-repot mencampurkannya dengan air. Tapi jika tidak menilai dari teksturnya yang kering, aku juga suka Innisfree. Sejauh ini sih aku cocok dengan keduanya, walaupun tidak ada perbedaan yang sangat signifikan dari efek kedua produk. Namun setelah menggunakan kedua masker ini kulit terasa lebih bersih, halus, dan lembap. Katanya sih, produk clay mask memang memberikan "deep cleansing" effect. Keduanya aku pakai bergantian dan sejauh ini, aku merasa minyak di wajah jauh lebih terkontrol.
Worth to buy ga?
Iya, boleh lah
Mendingan beli yang mana?
Kalo aku sih lebih suka Always21, tapi review Innisfree lebih banyak sih. Haha.
Always21 memang brand baru, jadi belum banyak review. Tapi aku lebih suka ini.
Regards,
CYNDA
Aku juga pakai yg Always 21 waktu itu dapat dari Hermo Box hihi. Kadang suka aku totolin aja ke jerawat biar agak kempesan, soalnya wajah ku suka sensitif kalau coba masker secara keseluruhan gitu hihi.
BalasHapusyaaah yg innisfre belum sempet ke beli udah keburu diracun always21 :(
BalasHapus